Bagi developer perumahan atau gedung perkantoran, smart living dengan smart water meter dapat menjadi solusi terbaik untuk penagihan dan juga otomasi perhitungan penggunaan air. Dengan adanya smart water meter yang lebih modern, Anda juga dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi perhitungan tersebut.
Saat ini, Adika Tirta Daya juga memiliki solusi bagi Anda yang ingin menerapkan smart living dengan smart water meter. Solusi tersebut bernama ‘ATD Smart Meter’, cocok digunakan oleh developer yang ingin menghadirkan kenyamanan dan juga kemudahan bagi pelanggan. Tidak hanya itu, solusi ini juga dapat membantu Anda dalam meminimalisir risiko terjadinya kehilangan air. Dengan begitu, cash flow perusahaan juga akan ikut meningkat.
Bagaimana sebenarnya caranya smart living dengan smart water meter dengan solusi ATD Smart Meter tersebut? Untuk memahaminya lebih lanjut, artikel ini cukup penting untuk Anda ketahui. Berikut adalah penjelasan selengkapnya!
Sistem Smart Water Meter yang Terintegrasi
Di tengah zaman yang serba digital seperti saat ini, sistem yang terintegrasi merupakan keharusan, mengingat kecepatan menjadi hal yang penting bagi konsumen. Oleh karena itu, solusi ATD Smart Meter dari Adika Tirta daya hadir bagi Anda. Dengan menggunakan ATD meter, keberadaan smart living dengan smart water meter pun dapat dicapai dengan lebih mudah.
Solusi ini didesain dengan berbagai fitur menarik yang sayang untuk Anda lewatkan. Salah satunya adalah kemampuan untuk mengintegrasikan smart water meter yang terdapat di setiap rumah pelanggan dengan aplikasi smartphone (mobile app). Keberadaan mobile app ini dapat memudahkan Anda dalam beberapa hal, seperti:
- Memantau debit air yang digunakan pelanggan secara real time.
- Penagihan yang lebih cepat dan otomatis sesuai periode waktu tertentu.
- Menentukan jadwal maintenance lebih cepat, tanpa menunggu kerusakan yang parah.
Dilengkapi Mode Pengoperasian Prabayar
Selain dilengkapi dengan mobile app, solusi ATD meter dari Adika Tirta Daya juga dilengkapi dengan fitur berupa mode prabayar layaknya listrik token PLN. Dengan adanya mode ini, smart living dengan smart water meter pun dapat dicapai dengan mudah. Tidak ada lagi tunggakan yang menumpuk dan tak terbayar, karena pelanggan dapat mengisi ulang saldo token air sesuai dengan kebutuhan.
Tidak hanya itu, solusi smart living dengan smart water meter dari Adika Tirta Daya juga dilengkapi dengan fitur menarik, yaitu kemampuan untuk membuka-tutup valve jika sewaktu-waktu saldo pada meteran air pelanggan sudah habis. Dengan begitu, Anda dapat mencegah terjadinya penggunaan air yang tidak terbayar atau hilang akibat valve yang terus menyala.
Didukung oleh Teknologi GPRS yang Dapat Diandalkan
Smart living dengan smart water meter juga jadi lebih mudah dengan adanya dukungan teknologi GPRS yang menggunakan jaringan 2G, 3G, atau juga 4G. Apa sebenarnya fungsi teknologi pada meteran air? Secara sederhana, teknologi GPRS memanfaatkan sinyal nirkabel yang nantinya akan mengirimkan data hasil kalkulasi penggunaan debit air dari pelanggan. Nantinya, data tersebut akan tersimpan pada data centre yang bertindak layaknya server yang berfungsi untuk menyimpan data penggunaan air.
Oleh karena itu, solusi smart living dengan smart water meter dari Adika Tirta daya dapat membantu Anda dalam menampilkan data dari waktu ke waktu secara real time. Dengan adanya data tersebut, nantinya Anda dapat menghasilkan laporan (report) secara teratur dan lebih akurat, baik itu harian, bulanan, hingga tahunan. Dengan begitu, Anda dapat memantau penggunaan air untuk memastikan agar debit air yang disalurkan sesuai dengan pendapatan yang diterima oleh perusahaan.
Jadi, tidak perlu ragu lagi untuk beralih menggunakan solusi smart living dengan smart water meter dari Adika Tirta Daya. Jika Anda masih memiliki pertanyaan seputar ATD meter dan layanan lainnya seperti sewage treatment plant atau juga water treatment plant, Anda dapat segera menghubungi tim marketing kami.
Bersama Adika Tirta Daya, penuhi kebutuhan smart water meter Anda dan tingkatkan pendapatan dengan smart water solution yang dapat diandalkan! (Pradana)