Percayakan Investasi Water Treatment Plant Gedung dan Pabrik Anda dengan Adika Tirta Daya

Mulai Investasi Water Treatment Plant (WTP) untuk menjamin suplai air bersih di pabrik maupun gedung Anda. Pastikan Anda bekerja sama dengan Adika Tirta Daya untuk komitmen jangka pendek maupun jangka panjang yang terjamin!

Setelah sebelumnya membahas berbagai keuntungan dan pentingnya sistem pengolahan air bersih kini waktunya Anda merasakan sendiri manfaatnya melalui investasi Water Treatment Plant (WTP). Anda bahkan bisa menentukan skema kerjasama yang perusahaan Anda butuhkan dengan berbagai pilihan skema yang ditawarkan oleh Adika Tirta Daya.

Sebelum lebih dalam membahas hal tersebut, ada baiknya Anda memahami terlebih dahulu mengapa WTP merupakan sebuah investasi dan aset bagi perusahaan Anda. 

Investasi Water Treatment Plant dan manfaatnya bagi Pabrik dan Gedung perusahaan

Water Treatment Plant merupakan sistem pengolahan air yang mengandung kontaminan menjadi air bersih yang layak untuk diminum melalui serangkaian proses terpadu. Sistem ini terdiri dari berbagai instalasi yang masing-masinya memiliki fungsi dan perannya sendiri dalam mengolah air. Dengan perawatan, pemantauan, dan pengelolaan yang tepat baik, sistem ini mampu bertahan hingga bertahun-tahun lamanya, sehingga tentunya dapat  menjadi aset bernilai investasi bagi perusahaan untuk keperluan air bersih. 

Berikut manfaat-manfaat dari investasi water treatment plant yang akan Anda dapatkan:

  1. Mengurangi risiko kesehatan dan keselamatan

Pengolahan air dilakukan dengan mengacu pada standar Peraturan Menteri Kesehatan No. 32 tahun 2017 tentang standar baku mutu air bersih untuk keperluan sanitasi dengan kualitas yang aman diminum. Dengan bertumpu pada standar ini, investasi water treatment plant yang Anda miliki tak hanya akan menghasilkan air yang terlihat bersih, tetapi betul-betul air bersih yang terjamin aman dan memenuhi parameter kimiawi, biologis, dan fisis sesuai aturan kesehatan dari pemerintah.

  1. Lampaui masalah suplai air bersih

Krisis air bersih adalah hal yang semakin umum terjadi di Indonesia, khususnya di daerah padat penduduk seperti daerah industri dan perkantoran. Situasi ini pastinya dapat mengganggu kegiatan ekonomi perusahaan Anda dan kesehatan lingkungan Anda. kabar baiknya, hal ini tak perlu lagi Anda risaukan dengan memilih investasi water treatment plant. Sebab, Anda tak lagi memerlukan sumber air bersih karena WTP dapat mengolah air yang ada menjadi berkualitas air bersih. 

  1. Menghemat biaya

Banyak orang mengatakan bahwa kesehatan itu mahal, namun nyatanya hal ini tidak berlaku untuk air dari investasi water treatment plant. Perusahaan Anda justru dapat mendapatkan air yang sehat sambil menghemat biaya. Hal ini tentunya karena investasi water treatment plant dapat menjamin suplai air bersih dengan mengolah air tak layak pakai hingga mendaur ulang air bekas pakai menjadi air bersih yang bahkan aman dikonsumsi. 

Melalui berbagai rangkaian proses filtrasi dan pemurnian, air bersih yang dihasilkan WTP  ini dapat kembali Anda gunakan untuk keperluan sanitasi maupun keperluan lain seperti penyiraman tanaman dan air flush toilet. Dengan demikian, Anda dapat menghemat penggunaan sumber air. 

Investasi Water Treatment Plant bersama Adika Tirta Daya

Setelah memahami pentingnya memulai investasi water treatment plant, kini waktunya Anda membuat langkah perubahan dengan memulai pemasangan WTP bersama Adika Tirta Daya. Dengan transparansi proses dan biaya, Adika Tirta Daya memberikan keleluasaan bagi Anda dalam menentukan sendiri rancangan model bisnis yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. 

Adika Tirta Daya memiliki beragam skema bisnis yang mencakup kerjasama jangka pendek hingga jangka panjang. Skema bisnis tersebut adalah: 

  • Build and Operate: Anda dapat mencurahkan seluruh fokus dan sumber daya perusahaan pada bisnis utama Anda sementara kami menjalankan sistem pengolahan air yang Anda butuhkan;
  • Build – Operate – Transfer: layanan One Stop Solution yang komprehensif bagi Anda yang ingin memulai sistem pengelolaan air ideal, namun tidak memiliki sumber daya yang dibutuhkan di fase awal;
  • Operation and Maintenance: meliputi seluruh aspek dan aktivitas yang dibutuhkan untuk memastikan water treatment plant berjalan dengan aman, ekonomis dan optimal;
  • Engineering – Procurement – Construction: solusi bagi Anda yang memerlukan beberapa layanan sekaligus maupun pengadaan investasi water treatment plant dengan suatu kondisi spesifik tertentu.

Jadi, tunggu apa lagi? Penuhi kebutuhan Air bersih perusahaan dengan bermitra bersama Adika Tirta Daya! Mulai investasi Water Treatment Plant Anda sekarang dan dapatkan penawaran terbaik dari kami! (Deanita)